Jum’at, 4 Mei 2024-PIAUD Fakultas Ilmu Tarbiyah UIN Raden Mas Said Surakarta menjalin kerjasama dengan Masjid Raya Syeikh Zayed Solo, kerjasama ditandai dengan penandatanganan dokumen MoU oleh kedua belah pihak. Adapun isi dari program kerjasama yakni kedua belah pihak bersepakat untuk saling mendukung pengembangan ilmu Tarbiyah. Ruang lingkup kerjasama yang termasuk dalam Perjanjian kerjasama ini mencakup penyelenggaraan kegiatan magang/PPL, kolaborasi kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Melalui kerjasama ini diharapkan dapat memanfaatkan bersama berbagai sumber daya (resource sharing).
Penandatanganan kerjasama dari pihak Masjid Raya Sheikh Zayed Solo oleh direktur yakni Munajat, MA, Ph.D, dari pihak Fakultas Ilmu Tarbiyah UIN Raden Mas Said Surakarta yakni Dekan Prof. Fauzi Muharrom, M.Ag. Adapun penyerahan dokumen kerjasama diwakili oleh Ketua Jurusan Pendidikan Dasar Dr. Subar Junanto, M. Pd. Kegiatan pertama sebagai bentuk kerjasama ini yakni pengabdian masyarakat program studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini yang akan dilaksanakan di perpustakaan masjid Sheikh Zayed Solo berupa pendampingan Implementasi Kurikulum Merdeka di PAUD bagi pendidik RA dan BA di kota Surakarta. Kegiatan pengabdian yang Insyaallah dilaksanakan di bulan Mei ini melibatkan sekitar 60 guru RA dan BA di Surakarta. Semoga dengan adanya kerja sama ini dapat memberi manfaat kedua belak pihak pada khususnya dan masyarakat pada umumnya.