Surakarta – Rabu (4/9) Fakultas Ilmu Tarbiyah mendapatkan kunjungan dari IAIN Kudus. Beliau-beliau adalah Para jajaran pimpinan administrasi Fakultas di IAIN Kudus. Pukul 11.00 para tamu sampai di IAIN Surakarta dan diterima oleh pihak Rektorat IAIN Surakarta. Selanjutnya pada pukul 12.00 mereka menuju ke Fakultas dan diterima oleh Diana Rusmiyanti, S.E. selaku Kabag TU, Imamah Mar’ati Sholihah, S.S., M.Pd. selaku Kasubag Umum dan Keuangan, Siti Umroh, S.Ag. selaku Kasubag Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni, Sunbarti, S.E. selaku Bendahara Pengeluaran Pembantu Fakultas Ilmu Tarbiyah.
Pada kunjungan ini, tujuan pihak IAIN Kudus adalah untuk melakukan study banding tentang Akademik dan Keuangan yang ada di Fakultas, ingin meninjau langsung dan belajar tentang Pengelolaan Keuangan yang ada di Fakultas Ilmu Tarbiyah. Karena kebetulan di IAIN Kudus belum memiliki Bendahara Pengeluaran Pembantu (BPP) sehingga semua pengelolaan keuangan yang ada di Fakultas dikelola langsung oleh Rektorat Pusat IAIN Kudus. Pertanyaan-pertanyaan seputar Keuangan pun dijawab langsung oleh Kabag TU, Kasubag Umum dan Keuangan, serta BPP FIT.
Setelah cukup puas dengan study-nya, kunjungan pun diakhiri pada pukul 14.00. Setelah undur diri, pihak IAIN Kudus diantar untuk makan siang dan kembali ke Rektorat IAIN Surakarta sebelum kemudian kembali ke Kudus. (ff)