Surakarta. Pada tanggal 24 Oktober 2020 Fakultas Ilmu Tarbiyah (FIT) IAIN Surakarta mengadakan kegiatan sebagai lanjutan perkenalan mahasiswa baru yang berupa perkenalan kampus kepada wali mahasiswa baru yang dikemas dalam Sosialisasi Akademik pada Wali Mahasiswa Baru 2020. Kegiatan yang dilakukan di halaman gedung D IAIN Surakarta ini dihadiri oleh Dekan, Dr. H. Baidi, M.Pd., Wakil Dekan I, Dr. Fauzi Muharom, M.Ag., Wakil Dekan II, Dr. Imroatus Solikhah, M.Pd., kepala dan sekretaris prodi, serta para wali mahasiswa baru Fakultas Ilmu Tarbiyah.
Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah Prof. Baidi, M. Pd. melaporkan pada tahun ini, FIT menerima 776 mahasiswa baru dengan dibagi empat program studi. Jumlah ini kurang lebih seperlima bagian dari jumlah yang diterima IAIN Surakarta secara keseluruhan sebanyak 3500 dengan jumlah pendaftar 25 ribu.
Prof. Baidi, M. Pd. juga menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan guna mempertemukan persepsi untuk pembelajaran putra-putri mereka nantinya sehingga bisa lulus lebih cepat. Dengan cepat lulus maka akan memberi wawasan baru. Hal ini juga selaras dengan yang disampaikan oleh Wakil Dekan I, Dr. Fauzi Muharrom, M.Ag. Selain itu Prof. Baidi, M. Pd. juga memperkenalkan para jajaran dekanat dan kaprodi di lingkungan Fakultas Ilmu Tarbiyah.
Wakil Dekan 1, Dr. Fauzi Muharom, M. Ag. mengawali sambutannya dengan permintaan maaf kepada para wali mahasiswa baru, dikarenakan adanya pandemi covid-19 maka untuk semester ini pembelajaran langsung menggunakan daring (dalam jaringan). Dalam kesempatan ramah tamah Dr. Fauzi Muharom, M. Ag. juga menjelaskan bahwa setiap mahasiswa di semua prodi FIT sebanyak 146 SKS. Keseluruhan SKS tersebut terbagi dari mata kuliah institut, fakultas dan keprodian.
Selain pembelajaran akademis dalam mata kuliah yang harus ditempuh demi kelulusan, mahasiswa juga bisa belajar dari kegiatan pendukung akademik yang ada di Fakultas Ilmu Tarbiyah seperti P3KMI (Pendidikan Pendampingan Pengembangan Kepribadian Muslim Integral). Fakultas pun menyediakan pondok tahfidz bagi mahasiswa yang berminat menghafal Al Quran.
Pada sesi selanjutnya Dr. Imroatus Sholihah, M.Pd. menjelaskan tentang pembayaran yang dibebankan kepada setiap mahasiswa. Selain itu juga dipaparkan adanya macam-macam beasiswa yang ada di FIT, seperti beasiswa DKI Jakarta. Fakultas pun menyediakan penghargaan sebagai apresisasi bagi mahasiswa berprestasi.
Harapan dari kegiatan ini pada dasarnya adalah menyatukan titik temu komunikasi awal antara fakultas dan wali mahasiswa baru sebagai langkah preventif antisipatif hal-hal yang menghambat proses pembelajaran. Tujuan lebih lanjut adalah lancarnya perkuliahan mahasiswa baru nantinya dan kesuksesan dapat dicapai secepat dan seefektif mungkin. (NHR/FIT)