Surakarta – Rabu (11/9), Salah satu perwakilan dari FIT berhasil menorehkan prestasi membanggakan pada lomba Microteaching IKMAPISI (Ikatan Mahasiswa PIAUD Seluruh Indonesia) yang diadakan di IAIN Jember. Dengan mengusung tema “Bersama IKMAPISI Ciptakan Generasi yang Berkualitas dan Militansi”, Siti Nur ‘Aini, mahasiswa PIAUD FIT angkatan 2017 memperoleh juara harapan 2 pada lomba yang digelar di Gedung GTK IAIN Jember ini.
Lomba microteaching terdiri dari 2 babak, babak pertama yaitu babak penyisihan dengan jumlah 16 peserta. Babak kedua yaitu babak final yang terdiri dari 5 peserta yang lolos mengikuti babak penyisihan. Penentuan pemenang ditentukan oleh juri dengan mengambil juara 1, 2, 3 dan Harapan 1, 2.
Anyway, ini merupakan salah satu prestasi yang membanggakan. Semoga dapat menginspirasi dan semakin banyak prestasi-prestasi dari IAIN Surakarta, khususnya FIT.
Oleh : Umum FIT